Home > Ragam Berita > Internasional > Simak, Ratusan Pendeta Memutuskan Tinggalkan Gereja Karena Alasan Ini

Simak, Ratusan Pendeta Memutuskan Tinggalkan Gereja Karena Alasan Ini

Jakarta – Sebuah studi yang baru-baru ini dipublikasikan mengatakan bahwa ratusan pendeta ternyata memutuskan untuk meninggalkan gerejanya. hal tersebut terjadi karena adanya rasa frustasi, minimnya dukungan, dan konflik internal di gereja yang menyebabkan mereka tidak tahan dan memilih keluar dari keorganisasian gereja.
Simak, Ratusan Pendeta Memutuskan Tinggalkan Gereja Karena Alasan Ini
Seperti dilansir dari Tribunnews, Rabu (20/1/2016), studi terbaru itu dilakukan oleh “Lifeway Research”. Dalam penelitian itu, terungkap bahwa 63 persen mantan pendeta memutuskan untuk keluar dari gereja meskipun mereka telah bekerja dan melayani umat selama skeitar 10 tahunan.

“Hampir setengah dari orang-orang yang meninggalkan pelayanan mengatakan bahwa gereja mereka tidak menawarkan bantuan,” terang Ed Stetzer, Direktur Eksekutif Nashville, sebuah organisasi berbasis penelitian.

Dari studi ini, disampaikan pula bahwa separuh dari mantan pendeta itu sangat berharap agar pihak gereja mau memperhatikan beberapa hal yang mereka anggap krusial, yakni pengadaan dokumen yang jelas, penawaran waktu cuti atau istirahat, dan pengembangan kelompok pendukung yang fungsinya untuk membantu penanggulangan kasus konseling berat.

Survey yang dilakukan pada studi itu melibatkan 734 mantan pendeta senior yang berada di empat empat denominasi Protestan. Semua responden meninggalkan gerejanya sebelum masa pensiun.

Untuk alasan kepergiannya, 40 persen menilai adanya perubahan “panggilan” dalam pelayanan, 25 persen memilih keluar karena adanya konflik internal, dan 19 persen sisanya karena rasa frustasi.

“Hal-hal ini saling berkaitan. Bila Anda kehilangan pengharapan, kemungkinan ketika muncul konflik Anda tidak akan merespon dengan baik, bahkan bisa membuat konflik lebih buruk,” ujar Stetzer. (Galang Kenzie Ramadhan – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

CAPTCHA Image
Refresh Image

*