Home > Gaya Hidup > Tips > Tips Mengajari Anak Berpuasa yang Efektif

Tips Mengajari Anak Berpuasa yang Efektif

Jakarta – Mengajari si kecil untuk berpuasa sebaiknya dimulai sejak dini. Bagaimanakah cara yang tepat untuk melatihnya?

Tips Mengajari Anak Berpuasa yang Efektif

“Sebelum melatihnya, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Yang jelas, fisik anak harus diperhatikan,” ujar Vera ltabiliana Hadiwidjojo, S.Psi., Psi., Psikolog Universitas Indonesia, pada edukasi kesehatan di Jakarta seperti dilansir dari metrotvnews.com, Kamis (2/6/2016).

Sebagai catatan, fisik anak harus dalam keadaan sehat untuk menjalani puasa. Sebaiknya anak tak langsung menjalani puasa secara penuh, namun bertahap.

Kedua, jangan memaksa anak untuk berpuasa. Ajaklah anak untuk melakukan ibadah tersebut dengan cara memintanya membantu menyiapkan hal-hal yang berhubungan dengan momen tersebut, seperti bangun untuk sahur atau membantu menyiapkan makanan jelang waktu berbuka puasa.

Dengan demikian, anak akan memiliki niat dari dalam untuk mencoba berpuasa.

Vera menambahkan, sebaiknya si kecil mulai diajarkan berpuasa sejak umur 5 atau 6 tahun, dimana tidak hanya keluarga yang bisa membantunya belajar berpuasa, namun juga sekolah yang merupakan tempat kedua sang anak menghabiskan waktu. (Yayan – www.harianindo.com)

One comment

  1. Mengajari anak dengan memberikan contoh dan memberikan makna yang pas dan menyenangkan akan lebih mudah diterima oleh anak, sehingga mereka mau belajar.

12465455_10205256660160520_652338149_o

Portal Berita Indonesia

 

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

 

Aktual, Faktual dan Humanis