Ilustrasi iWatch

Ilustrasi iWatch

California – Apple dikabarkan telah mulai melakukan langkah awal untuk mewujudkan proyek jam tangan pintar milik mereka yakni iWatch. Terkait dengan berita tersebut, beberapa pihak berpendapat bahwa iWatch tidak akan diproduksi oleh pihak Apple hingga tahun depan.

Berdasarkan rilis yang dikeluarkan oleh Softpedia, Senin (15/7/2013), langkah yang ditempuh oleh pihak Apple tersebut adalah dengan mulai mengumpulkan para ahli dibidangnya untuk mewujudkan iWatch. Tidak heran, beberapa spekulasi mulai bermunculan terkait dengan langkah Apple tersebut.

Namun demikian, pada saat yang hampir bersamaan, langkah tersebut ternyata juga menimbulkan berbagai macam tanda tanya terkait dengan kemampuan yang nantinya diusung oleh iWatch. Pasalnya, hingga saat ini pihak Apple sendiri masih belum mengumumkan secara detail tentang teknologi yang akan diusung oleh iWatch.

Tidak hanya itu saja, salah satu sumber terpercaya juga menyatakan bahwa saat ini masih terdapat sebuah masalah teknis yang belum bisa dipecahkan oleh para ilmuwan Apple. Akan tetapi, terdapat berita bagus yang mengungkapkan bahwa jam tangan pintar Apple tersebut sudah pasti akan diproduksi oleh raksasa teknologi asal Amerika Serikat tersebut. (Galang Kenzie Ramadhan – www.harianindo.com)