4 Kapal China Melanggar Perairan Jepang

(Foto : NHK)

Kepulauan Senkaku – Lagi-lagi, China melakukan pelanggaran batas Internasional setelah empat kapal patrolinya melewati perairan yang secara resmi adalah milik pemerintah Jepang pada hari selasa seperti dilansir dari NHK World, Selasa (01/10/2013). Seperti yang telah diketahui, perairan disekitar kepulauan Senkaku, atau dalam bahasa mandarin menjadi Diaoyu, adalah perairan terpanas di wilayah Asia Timur. Hal ini disebabkan karena perairan tersebut merupakan wilayah sengketa antara Jepang, China, dan Taiwan. Ketiga negara tersebut memiliki alasan tersendiri untuk mengklaim gugus pulau yang konon memiliki hasil bumi tak terlihat yang melimpah.

Empat kapal patroli milik China tersebut mengarungi Senkaku selama kurang lebih dua jam sampai akhirnya kapal penjaga dari Jepang menghalau dan mengusir kapal-kapal patroli tersebut tanpa pertumpahan darah. Patut anda ketahui bahwa ini adalah kali ke-47 masuknya kapal China ke perairan Senkaku, yang terbaru adalah yang terjadi pada 27 September 2013 silam.

Jelas hal ini membuat marah Pemerintah Jepang. Diplomasi pun dilakukan. Langkah Diplomasi memang belum mencapai titik temu, Kementrian luar negeri Jepang pun untuk kesekian kalinya melakukan protes kepada kedutaan China yang ada di Tokyo. Ini merupakan pelanggaran terbesar sejak pemerintah Tokyo menasionalisasikan Senkaku sebagai bagian dari teritorial negara Matahari Terbit tersebut. Perkembangan terbaru dari insiden ini akan kami beritakan pada kesempatan selanjutnya. (Choirul Anam – www.HarianIndo.Com)