Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy Tab 3 Lite 7.0 3G, Baru dan Bekas Awal November 2014



8/11/2014

Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy Tab 3 Lite 7.0 3G, Baru dan Bekas Awal November 2014Jakarta – Selain meramaikan pasar gadget dengan sederet smartphone Android, Samsung juga menghadirkan tablet Android berkualitas mumpuni. Salah satunya adalah Samsung Galaxy Tab 3 Lite 7.0 yang hadir di awal tahun 2014 ini, serta menjadi andalan utama untuk bersaing di segmen entry-level. Berikut Harian Indo tampilkan update harga untuk awal November 2014.

Berdasarkan pantauan Harian Indo (Sabtu, 8/11/2014), update harga terbaru Samsung Galaxy Tab 3 Lite 7.0 di awal bulan November 2014 ini ada di kisaran Rp. 2.000.000 dan Rp. 1.650.000 untuk harga kondisi second.

Baca juga:
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy Grand Prime, Terbaru Awal November 2014
Harga Samsung Galaxy Alpha, Terbaru Awal November 2014
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy Mega 2, Terbaru Awal November 2014

Menjalankan OS Android 4.2.2 Jelly Bean, Samsung Galaxy Tab 3 Lite 7.0 mengusung layar touch-screen TFT capacitive ukuran 7-inch beresolusi 1024×600 pixels.

Walaupun diberi embel-embel ‘Lite’, justru tablet ini hadir dengan body sedikit lebih besar dibandingkan versi Tab 3 7.0 biasa. Tambahan frame di sisi kanan-kiri layar cukup ramping sehingga tidak banyak area yang terbuang percuma.

Dari performa yang ditawarkan, Samsung Galaxy Tab 3 Lite 7.0 disokong prosesor dual-core 1.2GHz dari Marvell PXA986 yang dipadukan bersama pengolah grafis Vivante GC1000. Selain itu juga ada RAM 1GB dan memori internal seluas 8GB plus slot microSD.

Sementara dari fitur kamera tersedia kamera beresolusi 2MP. Juga dibekali dengan beragam fitur standar lain seperti WiFi, Bluetooth, GPS dan port micro USB.

Secara umum, Samsung Galaxy Tab 3 Lite 7.0 sangat cocok untuk Anda yang membutuhkan tablet dengan harga yang terjangkau dan kualitas yang tidak terlalu mewah. (Rani Soraya – www.harianindo.com)



Google+ comment widget by skipser

Photo Gallery