Home > Travel & Kuliner > Kuliner > Resep Mie Aceh, Sajian yang Kaya Rempah-Rempah

Resep Mie Aceh, Sajian yang Kaya Rempah-Rempah

Jakarta – Mie Aceh dikenal memiliki ke khasannya sendiri. Bumbu rempah-rempah yang kental, terasa di dalam masakan ini. Ada rumor yang mengatakan jika yang memasak mie aceh ini bukan orang aceh sendiri, mie tersebut berasa tidak nikmat. Namun rumor tersebut tidak benar, apabila kita tahu cara yang tepat dalam membuat mie Aceh ini.

Resep Mie Aceh, Sajian yang Kaya Rempah-Rempah

Mie Aceh ini biasanya memakai daging kambing sebagai bahan utamanya. Namun jika anda tidak suka dengan daging kambing, anda bisa menggantinya dengan daging sapi. Berikut ini cara yang tepat dalam memasak mie Aceh yang lezat dan khas.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
• 200 gram daging kambing
• 1 lembar daun salam
• 750 ml air
• 300 gram mi basah bulat, diseduh air panas
• 4 siung bawang putih, diiris tipis
• 3 butir bawang merah, diiris tipis
• 1 buah tomat, dipotong-potong
• 50 gram taoge
• 50 gram kol, diiris
• 1 sendok makan kecap manis
• 1/2 sendok teh cuka
• 1 1/2 sendok teh garam
• 1 sendok teh gula pasir
• 300 ml air kaldu sapi
• 1 batang daun bawang, dipotong 1 cm
• 3 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:
• 6 butir bawang merah
• 4 siung bawang putih
• 4 buah cabai merah besar, dibuang biji
• 2 cm kunyit, dibakar
• 1 butir kapulaga
• 1/4 sendok teh jintan
• 3/4 sendok teh merica

Bahan Acar Ketimun (aduk Rata):
• 3 buah ketimun, dibuang bijinya, dipotong-potong
• 1/2 sendok teh garam
• 1 sendok teh gula pasir
• 1 sendok teh cuka
Bahan Pelengkap:
• 100 gram emping goreng

Baca juga: Cheescake Oreo, Jajanan Mewah yang Membangkitkan Selera

Cara Pengolahan :
• Rebus daging kambing dan daun salam dalam air sampai matang. Buang airnya. Potong-potong.
• Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, bawang putih, dan bawang merah sampai harum. Tambahkan daging kambing. Aduk rata.
• Masukkan tomat, taoge, dan kol. Aduk sampai layu.
• Tambahkan kecap manis dan cuka. Aduk rata. Masukkan air kaldu sapi, garam, dan gula pasir. Masak sampai meresap.
• Tambahkan mi. Masak sampai matang. Menjelang diangkat, masukkan daun bawang. Aduk rata.
• Sajikan mi aceh dengan acar ketimun dan emping goreng.
• Untuk 3 porsi
(Tita Yanunatari – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

CAPTCHA Image
Refresh Image

*

x

Check Also

Resep Bandeng Bakar Sambal Madu, Hidangan untuk Keluarga Besar

Resep Bandeng Bakar Sambal Madu, Hidangan untuk Keluarga Besar

Jakarta – Ikan bandeng termasuk salah satu jenis ikan air tawar yang banyak disukai di ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis