Home > Olahraga > Balap > Dovizioso Akui Kerap Kesulitan di Sirkuit Aragon

Dovizioso Akui Kerap Kesulitan di Sirkuit Aragon

Aragon – Pembalap Ducati Corse, Andrea Dovizioso, mengaku memiliki kesulitan tersendiri menjelang balapan di Sirkuit Aragon pada Minggu 24 September 2017. Menurutnya Aragon memiliki perbedaan ketimbang sirkuit MotoGP lainnya yang membuatnya kurang begitu familir ketika berada di atas trek.

Dovizioso Akui Kerap Kesulitan di Sirkuit Aragon

Saat ini Divizioso dan pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, tengah berjuang keras dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP musim 2017. Seperti diketahui Marquez dan Dovi memiliki poin yang sama yakni 199 dengan lima balapan tersisa di musim 2017.

Keberhasilan The Little Dragon –julukan Andrea Dovizioso- menyaingi Marquez musim ini membuktikan bahwa Ducati telah menjalankan tugasnya dengan baik. Terbukti kuda besi yang ditunggangi Dovi dapat tampil kompetitif di semua lintasan.

“Motorland Aragon adalah lintasan yang sangat bagus. Namun saya merasa tidak terbiasa karena sangat berbeda dari Sirkuit Misano dimana saya melangkah ke podium untuk pertama kalinya dalam karier GP saya dua minggu lalu,” terang Dovizioso sebagaimana diberitakan Crash pada Kamis (21/9/2017).

“Sekarang kita tahu kami kompetitif di semua trek. Saya dan tim sangat bersemangat dalam lima balapan terakhir. Jadi saya akan kembali ke podium pada akhir pekan ini,” tuntasnya. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Valentino Rossi Sempat Pasrah Tidak Bisa Tampil di Aragon

Valentino Rossi Sempat Pasrah Tidak Bisa Tampil di Aragon

Alcaniz – Pembalap Tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi, sebelumnya mengaku pasrah takkan tampil di Sirkuit ...