Home > Ragam Berita > Nasional > Ingin Lebih Dekat Dengan Warga, Anies-Sandi Bakal Gelar Sarapan Bareng

Ingin Lebih Dekat Dengan Warga, Anies-Sandi Bakal Gelar Sarapan Bareng

Jakarta – Sekretaris Komisi A DPRD DKI Jakarta sekaligus politisi Partai Gerindra, Syarif, memberikan sedikit bocoran terkait sebuah tradisi yang juga akan digelar di Balai Kota DKI Jakarta pada masa pemerintahan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno mendatang.

Ingin Lebih Dekat Dengan Warga, Anies-Sandi Bakal Gelar Sarapan Bareng

Anies Baswedan dan Sandiaga Uno

“Sedikit bocoran, nanti Anies-Sandi akan adakan ‘sarapan bersama warga’ untuk menampung aduan warga,” kata Syarif di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (14/10/2017).

Tradisi mengunjungi Balai Kota DKI Jakarta yang dilakukan setiap pagi untuk menyampaikan keluhan warga sudah menjadi tradisi warga Jakarta selama masa pemerintahan mantan Gubernur DKI Joko Widodo (Jokowi), Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) hingga Djarot Saiful Hidayat.

Namun yang membedakan bila pengaduan warga digelar Jokowi, Ahok dan Djarot setiap hari, acara ‘sarapan bersama warga’ ini akan digelar seminggu sekali.

“Nanti seminggu sekali acaranya. Aduan diterima Gubernur langsung. Warga boleh mengeluh, termasuk janji yang belum terpenuhi,” jelasnya.

Baca juga : Anies Ingin Tetap Bisa Pakai Motor Saat Jadi Gubernur

Syarif juga menjelaskan beberapa bulan belakangan ini sebelum Anies-Sandi dilantik, keduanya sudah terus melakukan koordinasi internal.

“Kita kuatkan secara internal dengan birokrasi, para SKPD. Nantinya akan menampung aduan warga menjadi konsolidasi eksternal dengan warga,” terangnya.

Terkait janji-janji Anies-Sandi saat kampanye, Syarif mengatakan bahwa semuanya itu telah tercantum secara jelas dalam website “Maju Bersama” yang juga dapat dilihat serta diawasi oleh seluruh masyarakat Jakarta.

“Kalau kita ditanya apa yang akan dilakukan Anies-Sandi, jawabnya gampang, lihat di website maju bersama aja. Dari 23 janji kampanye, ada 4 janji yang menonjol,” pungkasnya.
(Muspri-www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

HNW Tegaskan Partainya Tidak Setuju dengan Perppu Ormas

HNW Tegaskan Partainya Tidak Setuju dengan Perppu Ormas

Jakarta – Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Hidayat Nur Wahid menegaskan partainya menolak Peraturan Pemerintah ...