NX2000

NX2000

Jakarta – Produsen Samsung selalu memberikan produk-produk yang sangat bagus sekali, pada beberapa waktu yang lalu Samsung telah mengumumkan peluncuran produk terbarunya yakni NX1100, tidak lama berselang setelah melihat di Federal Communications Commission (FCC), ternyata seri untuk penurusnya sudah dipersiapkan yakni NX2000.

Dikutip dari PetaPixel pada (15/4/2013), rumor yang beredar untuk NX2000 Seri ILC (Interchangeable Lens) bakal menininggalkan OS Android dan beralih ke Tizen, untuk informasi Tizen adalah OS berbasis Linux sebagai pengganti platform Android, tetapi tetap saja Intel dan Samsung yang menjadi pemimpin teknis untuk OS ini.

Dikutip dari Engadget beberapa waktu lalu telah melaporkan, bahwa NX2000 akan memakai sensor APS-C 20,3MP dengan built-in 802.11 n WiFi dan menggunakan layar sentuh, waktu perencanaan NX2000 antara bulan Januari-April.

Sebagai informasi tambahan NX1100 sendiri dibanderol USD 600, NX1100 ini memiliki fitur yang sangat istimewa dimana sudah terdapat sensor CMOS 20,3MP, LCD 3 inch 921.000 titik, penangkapan foto 8 fps RAW dan JPEG serta sensitivitas ISO hingga 12.800. Kamera yang juga sudah memiliki WiFi dan dibundling dengan Adobe Photoshop Lightroom 4. (Rani Soraya – www.Harianindo.Com)