US Airways

US Airways

Amerika Serikat – Tidak ada yang pernah tahu kapan kecelakaan itu akan terjadi. Begitu pula yang terjadi dengan pesawat US Airways yang mendarat tanpa roda di Bandara Internasional Newark Liberty, New Jersey, Amerika Serikat. Tentunya dalam pendaratannya pesawat hanya menggunakan lambungnya. Diketahui pesawat tersebut berangkat dari kota Philadelphia sekitar pukul 11 untuk menuju New jersey.

Pada Sabtu (18/5) sekitar pukul 01.00 waktu setempat, pesawat yang memiliki nomor penerbangan 4560 ini mendarat di New jersey dengan lambungnya dan mengenai aspal dari landasan pacu, demikian dilansir oleh Reuters, Minggu (19/5/2013). Pesawat yang dioperasikan oleh Piedmont Airlines ini membawa sekitar 34 orang dengan tiga awak pesawat dan 31 orang penumpang.

Walaupun lambung pesawat membentur landasan namun tidak ada korban jiwa dalam hard landing tersebut. Setelah berhasil mendarat seluruh penumpang dievakuasi oleh pihak US Airways menggunakan bus. Juru Bicara US Airways mengungkapkan bahwa sang pilot telah berusaha untuk menggerakkan gir yang berfungsi untuk menurunkan roda namun usahanya tersebut gagal.

Alhasil pesawat yang menggunakan baling-baling sebagai penggeraknya ini terpaksa mendarat dengan perutnya. Setelah pendaratan hard landing tersebut, bandara New Jersey ditutup untuk sementara kurang lebih sekitar satu jam, karena pendaratan pesawat ini dapat menimbulkan kebakaran. Terkait dengan adanya kecelakaan ini pihak US Airways akan bersikap berkoordinasi dengan  Badan Keselamat Transportasi setempat untuk dilakukan investigasi. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)