iPhone 5

iPhone 5

California – Produsen teknologi Apple memang tergolong lambat dalam meluncurkan beberapa produk terbarunya. Bahkan tahun ini Apple berencana untuk meluncurkan dua seri terbarunya, nampaknya akan mengalami banyak hambatan.

Hal ini juga diperkuat dari analisa dari perusahaan finansial Citigroup Glen Yeung yang mengungkapkan bahwa dua produk yang akan diluncurkan Apple nampaknya akan mengalami penundaan. Padahal banyak konsumen yang menanti dua produk terbaru dari Apple ini. Salah satunya adalah iPhone 5S.

Seperti yang dikutip dari Softpedia, Senin (10/6/2013), memang santer tersiar kabar yang menyebutkan bahwa peluncuran iPhone 5S ini ditunda terkait dengan masalah pada layarnya. Yeung mengungkapkan bahwa, nampaknya iPhone 5S ini peluncurannya akan sedikit tertunda . Bahkan diprediksi produksinya tertunda sekitar dua sampai empat minggu.

Namun pada September nanti, nampaknya peluncuran iPhone 5S tidak akan mengalami kendala, walaupun sebenarnya Yeung menduga jumlah yang diproduksi dari iPhone 5S ini yang akan menjadi tantangan utama bagi perusahaan yang bermarkas di Amerika ini.

Tidak hanya iPhone 5S yang mengalami keterlambatan produksi, karena iPad mini yang dilengkapi dengan Retina Display juga nampaknya akan mengalami hal yang serupa. Bahkan keterlambatan iPad Mini bisa jadi sampai akhir kuartal empat 2013 atau dapat juga sampai pada kuartal satu 2014. (Galang Kenzie Ramadhan – www.harianindo.com)