Home > Olahraga > Balap > Lorenzo Tegaskan Perlu Lakukan Adaptasi dengan Desmosedici

Lorenzo Tegaskan Perlu Lakukan Adaptasi dengan Desmosedici

Misano – Melakoni sesi latihan bebas pertama dan kedua di Sirkuit Misano, San Marino, pembalap Tim Ducati Corse, Jorge Lorenzo, belum mampu memberikan penampilan terbaiknya. Pasalnya, rider asal Spanyol itu hanya mampu mencatatkan waktu 1 menit 33,614 detik dan berada di posisi kedelapan.

Lorenzo Tegaskan Perlu Lakukan Adaptasi dengan Desmosedici

Tidak hanya dalam sesi latihan bebas kali ini, sebelumnya, Lorenzo juga kerap gagal menunjukkan performa terbaiknya. Harus diakui, semenjak juara dunia MotoGP tiga kali itu membela Tim Ducati Corse di musim ini, Lorenzo belum mampu tampil apik seperti yang ditunjukkannya kala masih membela Yamaha.

Menyikapi kondisinya tersebut, Lorenzo mengakui bahwa ia masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan kuda besinya. Memang tak dapat dimungkiri bahwa motor Ducati dan Yamaha memiliki perbedaan yang cukup besar.

Pembalap berjuluk X-Fuera itu bahkan menyebut bahwa hasil gemilang yang didapat rekan satu timnya, Andrea Dovizioso, tak lepas dari pengalamannya menunggangi Desmosedici selama bertahun-tahun. Sedangkan Lorenzo, baru sekira tujuh bulan berada di Tim Ducati.

“Saya masih harus mempelajari beberapa cara untuk bisa mendapatkan hasil maksimal dari motor yang Andrea ketahui, sebagai contohnya. Ini merupakan tahun kelimanya berada di atas motor ini, dan saya baru sekitar enam atau tujuh bulan mengendarai motor ini,” terang Lorenzo sebagaimana diberitakan Crash pada Sabtu (9/9/2017).

“Jadi dapat dikatakan saya mengalami kemajuan yang cukup cepat, tapi saya tetap merasa bahwa saya bisa menjadi lebih cepat dan memahami hal-hal yang lebih di masa depan,” pungkas Lorenzo. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

x

Check Also

Hamilton Diduga Gelapkan Pajak Sebesar Rp 293 Miliar

Hamilton Diduga Gelapkan Pajak Sebesar Rp 293 Miliar

London – Pembalap Mercedes AMG Petronas, Lewis Hamilton, kabarnya telah menghindari pembayaran pajak jet pribadinya ...