Home > Ragam Berita > Nasional > Pengacara Kembali Ancam Penyebar Meme Setya Novanto

Pengacara Kembali Ancam Penyebar Meme Setya Novanto

Jakarta – Beberapa waktu belakangan ini mulai banyak beredar gambar lucu alias meme tentang Setya Novanto. Oleh karena itu, Fredrich Yunadi selaku kuasa hukum Ketua DPR RI ini mengatakan bahwa pihaknya akan melaporkan siapapun yang dianggap mencemarkan nama baik kliennya.

Pengacara Kembali Ancam Penyebar Meme Setya Novanto

Pengacara Kembali Ancam Penyebar Meme Setya Novanto

Terlebih adanya insiden kecelakaan tunggal yang dialami oleh Setnov dimana mobil Toyota Fortuner yang ditumpanginya menabrak tiang kistrik. Fredrich mengatakan bahwa meme negatif tentang kliennya kini semakin banyak di dunia maya, khususnya media sosial.

“Kayak meme, satu-satu saya masukin polisi selesai. Saya enggak pusing, begitu saja,” kata Fredrich di Jakarta Pusat, Sabtu (18/11/2017).

Menurutnya akan ada banyak sekali akun yang nantinya akan dilaporkan karena telah membuat, mengunggah dan menyebarkan meme yang dianggap menghina Ketua Umum Partai Golkar tersebut.

Baca juga : JK Imbau KPK Jaga Proses Hukum Setnov Tetap Berjalan

“Jelas banyak sekali. Nanti saja,” pungkasnya.

Tindakannya tersebut tentu saja nantinya akan menuai beragam komentar publik. Meski begitu, Fredrich mengakui bahwa dirinya tidak akan ambil pusing dengan anggapan publik yang ditujukan untuk dirinya terkait hal tersebut.

“Silahkan saja,” tegasnya.

Saat ini Fredrich masih melakukan pemilahan akun-akun media sosial yang akan dilaporkan oleh polisi. Dirinya mencari sumber akun yang dinilai telah dengan sengaja membuat dan menyebarkan meme terkait Setya Novanto.

“Sebelumnya kan sudah, nanti yang baru ini masih ditangani anak buah saya yang lakukan evaluasi,” jelasnya.
(Muspri-www.harianindo.com)

x

Check Also

Melalui Dubes, AS Umumkan Pemangkasan Sumbangan Untuk PBB

Melalui Dubes, AS Umumkan Pemangkasan Sumbangan Untuk PBB

New York – Nikki Haley selaku Duta Besar Amerika Serikat (AS) untuk PBB telah mengumumkan ...