Jakarta – Ujaran Agnez Mo yang mengaku tak memiliki darah Indonesia hingga kini masih ditanggapi oleh banyak kalangan. Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon rupanya juga turut angkat suara terkait hal tersebut. Menurutnya, apa yang telah diucapkan oleh Agnez tak ubahnya dengan Malin Kundang.

“Ya makanya, biasanya kayak begitu tuh Malin Kundang. Pasti durhaka itu,” kata Fadli di Kompleks MPR/DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (26/11/2019).

Baca Juga: Cuitkan Ini di Twitter, Dian Sastro Sindir Agnez Mo?

Fadli memandang bahwa apa yang dilakukan oleh Agnez tersebut menunjukkan tiadanya rasa bangga untuk mengakui identitas sebagai orang yang lahir di Indonesia. Ia juga mengatakan Agnez dalam wawancara tersebut berkelit untuk mengaku bukan orang Indonesia.

“Dan itu kan kebodohan bagi seorang artis mengatakan begitu. Kalau saya sih males ngelihat orang kayak begitu, enggak ada kebanggaan sedikitpun sama orang Indonesia, mendisasosiasi diri, saya melihat itu agak tersinggung sebenarnya,” ujarnya.

Fadli juga mempertanyakan alasan mengapa Agnez memiliki pola pikir yang seperti demikian. Seharusnya, Agnez harus bangga dengan identitasnya sebagai orang Indonesia, terlebih dengan kariernya yang go international.

“Publik Indonesia kan ratusan juta, harus dibikin bangga. Ini sekarang malah dia mau bikin sebel sebagian besar rakyat Indonesia menurut saya,” ucap Fadli.

Dalam sebuah wawancara di acara Build Series, Agnez Mo mengaku tak memiliki darah Indonesia. Selain itu, ia juga merasa berbeda dengan orang-orang di negaranya.

“Sebenarnya saya tidak punya darah Indonesia sama sekali. Saya sebenarnya keturunan Jerman, Jepang, China, saya hanya lahir di Indonesia. Dan saya juga seorang Kristen yang mana di Indonesia mayoritasnya adalah Muslim,” kata Agnez. (Elhas-www.harianindo.com)