Home > Ragam Berita > Internasional > Cuaca Ekstrem, Temperatur Di Taipei Mencapai Titik Terendah Dalam 44 Tahun

Cuaca Ekstrem, Temperatur Di Taipei Mencapai Titik Terendah Dalam 44 Tahun

Taipei – Badai salju yang menyerang beberapa negara di Asia Timur telah mengakibatkan lebih dari 50 nyawa melayang. Serangan terparah terjadi di Taipei, Taiwan.

Cuaca Ekstrem, Temperatur Di Taipei Mencapai Titik Terendah Dalam 44 Tahun

Media Taiwan memberitakan, warga yang tewas sebagian besar penduduk lanjut usia (lansia) yang tinggal di wilayah utara seperti Taipei dan Taoyuan serta beberapa di Kota Kaohsiung. Wilayah tersebut memang diketahui mengalami suhu dingin paling parah, yakni hingga minus 4 derajat Celsius pada Minggu (24/1/2016).

”Dalam pengalaman kami, ini bukan suhu yang luar biasa, tapi penurunan suhu secara tiba-tiba. Itu berdampak pada orang yang mengalami penyakit jantung dan peredaran darah,” papar seorang pejabat kota Taipei seperti dikutip BBC.

Seorang pria berusia 56 tahun bernama Chen ditemukan tewas di jalan pada Minggu (24/1/2016) pagi, sesuai laporan Focus Taiwan. Meski demikian, sebagian besar korban tewas di kota itu dan kawasan sekitarnya, atau disebut New Taipei City, ditemukan di dalam ruangan. (Yayan – www.harianindo.com)

x

Check Also

Astaga, Wanita Ini Tega Jual Keperawanan Putrinya Sendiri

Astaga, Wanita Ini Tega Jual Keperawanan Putrinya Sendiri

Moskow – Secara mengejutkan, seorang ibu tertangkap basah saat akan menjual keperawanan putrinya yang masih ...