Jakarta – Stasiun televisi Indosiar, secara tegas tidak mengizinkan siapapun yang berstatus tersangka tindak kriminal untuk menjadi pengisi acara mereka. Hal ini disampaikan pihak Indosiar terkait kasus pencabulan yang menjerat Saipul Jamil.
Tanpa Saipul Jamil, Apakah Rating D'Academy Akan Turun ?
Sudah diketahui bersama bahwa Saipul merupakan salah satu juri dalam program acara Dangdut Academy (D’Academy) 3. Saipul pun dianggap sebagai sosok kunci yang bisa mendongkrak rating tayangan pencarian bakat tersebut.

Dengan adanya kasus ini, Indosiar pun memutuskan kontraknya dengan Saipul.

“Karena itu, mulai Kamis (18/2) Februari 2016 SJ tidak lagi menjadi juri DA 3 maupun program lainnya,” terang Sekretaris Perusahaan Indonesia, Gilang Iskandar, dalam siaran persnya, Jumat (19/2/2016) pagi tadi.

Sementara itu, program D’Academy 3 akan tetap berjalan sebagaimana mestinya meskipun tanpa kehadiran Saipul sebagai salah satu jurinya. Dari sini, kemudian muncul pertanyaan apakah rating tayangan D’Academy 3 bakal turun setelah tidak ada Saipul Jamil yang memeriahkannya? Pertanyaan ini tentunya akan terjawab sendiri seiring berjalannya waktu. (Galang Kenzie Ramadhan – www.harianindo.com)