Windows XP Masih Difavoritkan di ChinaBeijing – Walaupun di tahun 2014, Windows XP sudah tidak dipergunakan lagi, namun ternyata di lapangan masih banyak para pengguna yang menggunakan sistem operasi ini. Bahkan di China tercatat lebih dari setengah OS yang digunakan ternyata menggunakan OS Windows XP.

Seperti yang dilansir dari Softpedia, Kamis (5/12/2013), berdasarkan data dari sebuah perusahaan riset, StatCounter, didapat data bahwa di Negeri Tirai Bambu ini di bulan November kemarin jumlah pengguna Windows XP mencapai 50,82 persen.
Tercatat di posisi pertama ditempati oleh Windows XP, dengan urutan kedua ditempati Windows 7 dengan perolehan pangsa pasar mencapai 40,24 persen, dan disusul Windows 8 dengan perolehan 2,87 persen.

Dengan tingginya minat dari para pengguna Windows XP, kabarnya pihak National Copyright Administration China Yan Xiahong mengadakan pertemuan dengan pihak Microsoft guna membahas ketersediaan dukungan terhadap Windows XP di China.

Pihak China berharap agar Microsoft masih mau untuk melanjutkan dukungan Windows XP karena pemerintah China masih akan terus membayar lisensi dari Windows XP. Disamping itu pemerintah China juga masih mempertimbangkan bahwa berpindahnya Windows XP ke Windows 8 dirasa masih terlalu mahal. Sehingga OS terbaru dari Microsoft ini masih sedikit penggunanya di China, hanya berkisar dibawah 3 persen. (Choirul Anam – www.harianindo.com)