Seoul – Kabarnya saat ini Samsung akan meluncurkan varian terbaru dari Galaxy S4 dan Galaxy S4 mini untuk Balck Edition. Rencananya kedua smartphone andalan Samsung ini akan diluncurkan di Februari 2014.

Samsung Akan Segera Luncurkan Galaxy S4 dan S4 Mini Black Edition

Seperti yang dilansir dari Softpedia, Selasa (17/12/2013), berdasarkan sumber yang berasal dari website SamMobile, sepertinya tidak ada perubahan yang terjadi untuk sisi hardware nya. Namun yang membedakan adalah hanya pada balutan warna yang membungkus dari Galaxy S4 dan S4 mini.

Dimana untuk spesifikasi dari Galaxy S4 memiliki layar dengan ukuran 5 inci full HD Super AMOLED dengan prosesor quad-core Snapdragon 600, RAM 2GB serta memiliki memori internal yang dapat diperluas dengan menggunakan microSD. Sedangkan untuk kamera belakangnya memiliki ukuran 13 megapixel dengan diperkuat baterai berukuran 2600 mAh.

Sedangkan untuk Galaxy S4 mini, memiliki layar dengan ukuran 4,3 inci diperkuat dengan prosesor dual core 1.7 Ghz, Snapdragon 400, RAM 1,5GB, memori internal 8GB, dan 1900mAh serta kemampuan multimedianya dengan kamera belakang 8 megapixel.

Sepertinya kedua smarphone Black Edition ini juga diperkirakan akan mendapatkan pembaruan Android 4.3 Jelly Bean. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)