Home > Teknologi > Gadget > Asus Zenfone 3 Go Bakal Diperkenalkan Dalam Mobile World Congress 2017

Asus Zenfone 3 Go Bakal Diperkenalkan Dalam Mobile World Congress 2017

Jakarta – Asus mengikuti Mobile World Congress 2017. Asus pun menggunakan momentum tersebut untuk memperkenalkan ponsel pintar terbarunya. Yakni, Zenfone 3 Go.

Asus Zenfone 3 Go Bakal Diperkenalkan Dalam Mobile World Congress 2017

Asus Zenfone 3 Go Bakal Diperkenalkan Dalam Mobile World Congress 2017

Seperti pendahulunya, Zenfone 3 Go akan dibanderol terjangkau. Walau demikian, Asus mendesain dengan tampilan premium. Dari bocoran gambar terlihat, bagian belakangnya mengusung brushed metal finish.

 

Bicara spesifikasinya, ponsel ini akan ditenagai prosesor quad core Snapdragon 410 dengan kecepatan 1,2 GHz. Asus turut menyematkan RAM 2 GB.Sementara kamera belakangnya mengusung sensor 13MP. Untuk kebutuhan selfie ada kamera selfie berukuran 5MP.

 

Agar selfie makin apik di segala kondisi, Asus menghadirkan fitur Soft LED Flash. Kian lengkap ada fitur Dual MEMS Mics dan Five Magnet Speaker.

 

Sebagaimana diberitakan Digital Trends pada Senin (20/2/2017), spesifikasi Zenfone 3 Go, ponsel ini disebut-sebut disiapkan menjadi penantang Nokia 3. Namun ponsel entry level terbaru Nokia itu dibekali prosesor yang sedikit lebih baik, yakni Snapdragon 425.

 

Meski demikian, kedua ponsel ini patut ditunggu kehadirannya. Nokia 3 akan diumumkan pada 26 Februari mendatang. Untuk Zenfone 3 Go, sayangnya belum ada informasi kapan persisnya ponsel ini akan diperkenalkan di Barcelona, Spanyol. (Tita Yanuantari ā€“ www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

iPhone 8 Tidak Menyertakan Wireless Charger di Dalam Boks

iPhone 8 Tidak Menyertakan Wireless Charger di Dalam Boks

Cupertino – iPhone 8 bakal menghadirkan fitur terbaru. Yakni, pengisian daya secara nirkabel atau wireless. ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis