Home > Hiburan > Musik > Vokalis Megadeth Undang Presiden Jokowi Hadir ke Hammersonic 2017

Vokalis Megadeth Undang Presiden Jokowi Hadir ke Hammersonic 2017

Jakarta – Band metal asal Amerika Serikat (AS), Megadeth, dikabarkan telah mengundang Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menyaksikan penampilan mereka di gelaran Hammersonic Festival 2017 yang akan digelar di Ecopark, Ancol, Jakarta Utara, hari Minggu (7/5/2017).

Vokalis Megadeth Undang Presiden Jokowi Hadir ke Hammersonic 2017

Megadeth

Wendy Putranto, COO Revision Live Entertainment, selaku penyelenggara festival metal tersebut mengungkapkan hal itu kepada awak media.

“Kemarin si Dave Mustaine (vokalis Megadeth) sudah mengundang lewat Twitter ke Pak Jokowi,” ucap Wendy di Talaga Sampireun, Ancol, Jakarta Utara, Jumat (5/5/2017).

Tetapi sayang, lanjut Wendy, dirinya mendapatkan kabar bahwa Jokowi berada di luar negeri saat Hammersonic berlangsung.

Wendy berpendapat, tidak akan mudah sepertinya mengundang Jokowi melihat padatnya jadwal kenegaraan.

Sepengetahuan Wendy, sang presiden memang menyukai band-band beraliran metal seperti Megadeth.

“Setahu gue sekarang Jokowi juga lebih senang dengan band-band metal lokal. Mungkin karena dia jadi Presiden RI, dia enggak mau citranya lebih menyukai band-band barat,” ungkap Wendy.

Baca juga: Gelar Konser di Singapura, Afgan Ceritakan Adik Kandungnya Yang Pemalu

“Pernah di suatu wawancara dia bilang “Saya sekarang lebih tertarik dengan band-band lokal kayak Burgerkill gitu-gitu. Kayaknya sih enggak bakal terjadi juga (Jokowi nonton Hammersonic),” pungkasnya. (Yayan – www.harianindo.com)

x

Check Also

Kepala Badan Ekonomi Kreatif : SNSD Diundang Bukan Untuk Rayakan HUT Kemerdekaan RI

Kepala Badan Ekonomi Kreatif : SNSD Diundang Bukan Untuk Rayakan HUT Kemerdekaan RI

Jakarta – Triawan Munaf selaku Kepala Badan Ekonomi Kreatif memberikan klarifikasi terkait kehadiran girl grup ...