Jakarta – Adalah hal yang lazim dilakukan oleh sebagian masyarakat Indonesia, minum air rebusan beras atau tajin. Siapa sangka, rupanya beberapa studi menunjukkan manfaat minum tajin.
Seseorang yang minum tajin setiap hari membuat tubuh jadi lebih sehat, bugar, dan jauh dari masalah kesehatan, melansir laman healthsite.com. Berikut selengkapnya manfaat minum tajin.
Menurunkan risiko Alzheimer
Nutrisi yang baik pada tajin dipercaya bisa mencegah Alzheimer. Nutrisi yang terkandung di dalam air tajin sangat baik buat kesehatan otak dan saraf yang ada di sekitarnya. Menariknya lagi, tajin juga bisa bikin kamu menjadi pribadi yang lebih cerdas, pikiran yang tenang dan enggak mudah lupa.
Mencegah risiko kanker
Ketika kamu ingin terhindar dari risiko kanker, minum tajin setiap hari dikatakan mampu mencegah risiko kanker. Tidak seperti nasi yang kaya akan karbohidrat, air tajin merupakan sari-sari beras yang mengandung nutrisi terbaik buat tubuh dan mencegah tubuh dari segala risiko sakit berbahaya khususnya kanker. Akan lebih sehat lagi, jika air tajin ini diambil dibuat dari beras merah.
Mencegah dan mengatasi sembelit
Sering mengalami masalah sembelit? Kamu enggak perlu khawatir, disarankan agar kamu mengonsumsi air tajin. Para ahli percaya bahwa air tajin mampu mencegah dan mengatasi masalah sembelit. Tak hanya itu saja, nutrisi dan vitamin yang terkandung di dalam air tajin juga dipercaya bisa menjaga kesehatan pencernaan dengan baik serta mengesankan.
Menjaga tingkat koleseterol
Karena tajin mengandung karbohidrat, vitamin dan nutrisi yang sehat namun tidak mengandung laktosa, maka dipercaya sangat baik buat menjaga tingkat kolesterol dalam tubuh. Tak hanya itu saja, tajin ini juga bisa bantu kamu meningkatkan energi dalam tubuh setiap harinya.
Berat badan stabil
Beberapa studi menyebutkan jika minum air tajin secara teratur setiap hari bisa membuat berat badan menjadi lebih stabil. Nutrisi yang terkandung di dalam air tajin diyakini bisa membuat berat badan stabil dan tidak menyebabkan kegemukan.
Kesehatan jantung terjaga
Tajin mengandung vitamin E dan magnesium yang tinggi. Karena kandungan inilah, tajin dipercaya sangat baik buat menjaga kesehatan jantung. Tak hanya menyehatkan jantung, minum air tajin secara teratur setiap hari juga akan bantu kamu terhindar dari penyakit stroke.
(Tita Yanuantari – www.harianindo.com)