Ferrari Puas Dengan Hasil di JerezMaranello – Tes pramusim yang berlangsung pada minggu lalu, hasilnya sesuai dengan apa yang diharapkan oleh Ferrari. Alhasil Tim Prinsipal yang memiliki lambang Kuda Jingkrak, Stefano Domenicali mengungkapkan bahwa tim nya harus memanfaatkan awal yang cukup solid dalam serangkaian uji coba pramusim untuk selanjutnya.

Tercatat dalam tes pertama yang berlangsung di Jerez, Ferrari berhasil melahap sekitar 251 lap. Dimana hasil tersebut hanya selisih satu lap dengan apa yang diraih oleh Mercedes, serta dalam minggu ini telah mencatatkan waktu yang tercepat kelima.

Bahkan Domenicali tidak merasa khawatir terkait penampilan mobilnya pada tahun ini. Seperti yang dilansir dari Crash, Selasa (4/2/2014), Domenicali mengungkapkan bahwa pada saat di trek, pihaknya telah melihat parameter teknis F14 T dan juga validasi aerodinamis yang sudah sesuai dengan harapan tim Ferrari yaitu sudah solid dan telah dimanfaatkan semaksimal mungkin.

Ditegaskan oleh Domenicali bahwa pihaknya juga telah memusatkan fine tuning system baru dengan tujuan untuk memastikan atas semua komponen yang ada apakah sudah bekerja baik dan fokus. Ditambah lagi penampilan Kimi Raikkonen dan Fernando Alonso berhasil memberikan umpan balik dan menyesuaikan dengan kemampuan mobil yang dikendarainya. (Rini Masriyah – www.harianindo.com)