Hasil Liga Italia Serie A : Dua Gol Amauri Bawa Parma Tembus Zona EropaParma – Parma akhirnya sukses memastikan diri menjadi wakil terakhir Serie A Italia untuk melaju ke Liga Europa musim depan setelah meraih poin penuh saat menjamu Livorno dengan skor 2-0, dalam giornata pamungkas Serie A yang digelar di Ennio Tardini pada Senin (19/5) dinihari WIB. Seperti dilansir dari Sky Sports (Minggu, 18/5/2014), adalah dua gol dari Carvalho Amauri yang memastikan Parma melenggang ke kompetisi Eropa musim depan, selain itu Parma juga terbantu dengan Torino yang hanya mampu bermain imbang 2-2 di Artemio Franchi, kandang Fiorentina, di saat yang bersamaan.

Sejak kick-off babak pertama Parma langsung berinisiatif menekan habis-habisan pertahanan Livorno yang telah dipastika terdegradasi dengan finis di dasar klasemen. Namun Parma baru bisa memecah kebuntuan di babak kedua, tepatnya di menit ke-63 saat sepak pojok Antonio Cassano disambut tandukan keras Amauri. Sepuluh menit jelang pertandingan usai, Amauri kembali mencetak gol untuk menggandakan keunggulan Parma. Skor 2-0 akhirnya menjadi hasil akhir pertandingan, sekaligus membawa Parma finis di posisi enam klasemen dan meraih tiket terakhir menuju kompetisi Liga Europa musim depan.

Dengan kemenangan tersebut Parma memastikan diri duduk di posisi enam klasemen akhir Serie A Italia, unggul satu poin dari Torino yang bermain imbang 2-2 dengan Fiorentina dan AC Milan yang menang 2-1 atas Sassuolo di San Siro. (Choirul Anam – www.harianindo.com)