Home > Travel & Kuliner > Kuliner > Resep Oseng Menjes Pedas Lezat, Jajanan Nikmat di Sore Hari

Resep Oseng Menjes Pedas Lezat, Jajanan Nikmat di Sore Hari

Jakarta – Menjes biasanya disajikan sebagai gorengan yang lezat sebagai teman santai sore. Nah, menjes ini juga bisa kamu olah jadi oseng pedas yang super lezat lho Ladies. Menu ini juga sangat pas di tanggal tua karena bahannya super murah dan hemat.

Resep Oseng Menjes Pedas Lezat, Jajanan Nikmat di Sore Hari

Oseng Menjes Pedas Lezat

Berikut ini resep dan cara membuatnya. Selamat mencoba,

Bahan:
• 1 papan menjes
• 3 siung bawang putih
• 5 butir bawang merah
• 2 cabai merah
• 2 cabai hijau
• cabai rawit sesuai selera
• 2 lembar daun jeruk
• 1 ruas lengkuas
• 2 sdm kecap manis
• gula dan garam secukupnya

Cara Memasak:
1. Iris menjes panjang seperti korek api dan sisihkan
2. Iris bawang merah, bawang putih, dan semua cabai.
3. Panaskan minyak goreng dan tumis semua bumbu iris sampai wangi, tambahkan daun jeruk dan lengkuas.
4. Masukkan menjes, kecap, gula, dan garam. Aduk rata.
5. Tambahkan sedikit air dan masak menjes sampai air sedikit mengering.
(Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Adakah Keharusan Menyantap Sup Ikan Hiu Saat Imlek ?

Adakah Keharusan Menyantap Sup Ikan Hiu Saat Imlek ?

Jakarta – Terdapat sebuah menu khas Imlek yang selalu menjadi bahan perdebatan hangat. Ya, sup ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis