Semarang – Tak lama ini, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok rupanya sempat menjadi pembicara dalam acara lokakarya (workshop) di depan Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota. Kala dimintai keterangan soal kegiatan tersebut, Ahok sempat menyelipkan sindiran terkait lem Aibon dan pulpen.

“Pembahasan workshop ini tentang penganggaran yang visioner dan merakyat. Kita mainnya bukan aibon sama pulpen sih. Tapi lebih canggih, kayaknya lem tikus,” kelakar Ahok di Hotel Grand Arkenso, Semarang, Rabu (20/11/2019).

Baca Juga: Novel Bamukmin Minta Pemerintah Tak Paksakan Ahok Yang Sudah Ditolak Rakyat

Terkait sejumlah respons penolakan yang muncul dari wacana penunjukan dirinya sebagai bos Pertamina, Ahok mengaku tak ambil pusing. Bagi Ahok, ia sudah terbiasa menghadapi penolakan.

“Hidup tak bisa semuanya setuju. Tuhan saja ada yang menentang kok. Terkait penolakan sih tidak masalah. Kayaknya hidup saya ditolak terus nih,” ujar Ahok.

Meski demikian, Ahok sendiri mengaku belum tahu pasti apakah ia akan ditunjuk sebagai petinggi di PT Pertamina (Persero) atau tidak. Ia menyerahkan hal tersebut kepada Menteri BUMN Erick Thohir.

“Untuk Pertamina, tanya pak Erick (Erick Thohir) ya, saya belum tahu. Tapi kalau ditunjuk, artinya memang harus siap dong,” kata Ahok.

Ahok sendiri mengklaim bahwa dirinya belum memiliki persiapan apa-apa untuk menjadi pemimpin di Pertamina. Akan tetapi, ia kembali menegaskan bahwa dirinya siap jika mendapat tanggung jawab tersebut.

“Kita pasti siaplah,” ucap Ahok. (Elhas-www.harianindo.com)