Camera Phone Terbaru dari Samsung, Kemungkinan Diperkenalkan pada 29 April 2014Seoul – Raksasa teknologi asal Korea Selatan, Samsung, mengumumkan bahwa mereka akan mengadakan sebuah acara “Media Day”, pada akhir April. Dan seperti dilansir dari Digital Trends (Senin, 14/4/2014), meski belum jelas apa yang ingin Samsung tunjukkan nanti, sebuah gambaran besar telah muncul, yakni pengenalan seri Galaxy S4 Zoom terbaru.

Perusahaan tersebut sempat mengumumkan tentang event tersebut, dengan menuliskan tagline “Kapture the Moment”. Mungkin orang yang membacanya mengira ada kesalahan pengetikan, kata Kapture seharusnya ditulis dengan Capture, namun ternyata, Samsung mengatakan tidak ada salah ketik. Artinya, tagline tadi memiliki makna tersendiri yang tentu akan dijelaskan pada event tersebut.

Jika rumor yang beredar di kalangan media benar, maka S4 Zoom terbaru tersebut akan dinamai dengan K Zoom, bukan Galaxy S5 Zoom. Apalagi pada undangan event tersebut terdapat gambar huruf K besar yang tampak “mencurigakan”, transparan, menutupi sebuah objek di belakangnya. Dan jika memang K Zoom, atau apapun namanya nanti, menjadi bintang utama dalam acara tersebut, maka berarti produk terbaru ini dikeluarkan kurang dari setahun umur S4 Zoom.

Membahas Galaxy S4 Zoom, smartphone tersebut sungguh bagaikan monster. Memiliki berat kurang lebih 200 gram, dengan lensa 10x optical zoom yang berukura besar menempel di bagian belakangnya. Untuk produk terbarunya nanti, yang kita sebut K Zoom tadi, Samsung akan mendesain ulang bentuknya menjadi lebih langsing, lebih ringan. Paling tidak hal tersebut terlihat pada sebuah foto yang sempat bocor, yang diduga merupakan K Zoom.

Kamera yang dipasangkan pada K Zoom kemungkinan berbeda dengan Galaxy S5. Bukannya 16-megapixel, kamera tersebut mungkin saja 20-megapixel, yang ditambah xenon flash. Layarnya pun akan menyusut menjadi 4,8-inchi dengan resolusi 720p. Spesifikasi lain yang beredar mengatakan bahwa K Zoom akan ditenagai bukan dengan prosesor guad-core, melainkan six-core yang di desain sendiri oleh Samsung, dilengkapi RAM sebesar 2GB. telah pula dikonfirmasi bahwa K Zoom akan memiliki konektivitas 4G LTE dan NFC.

Informasi simpang siur ini tentu akan dibuat jelas semuanya pada event tersebut. Event tersebut akan diadakan pada 29 April 2014 mendatang di Singapura. (Rani Soraya – www.harianindo.com)