Jakarta – Sebuah buku bertajuk souvenir spesial yang dibagikan dalam acara pembukaan SEA Games 2017 di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, pada hari Sabtu (19/08/2017) tersebut memuat gambar Bendera Indonesia yang terbalik.

Pernyataan Maaf Panitia SEA Games dan Menpora Malaysia Atas Insiden Bendera Indonesia Terbalik

Buku pedoman SEA Games 2017

Buku itu dibagikan kepada para tamu undangan, termasuk Menteri Pemuda dan Olahraga Indonesia, Imam Nahrawi. Pada halaman ke 80 di buku tersebut, ada bendera Negara-Negara yang pernah menjadi tuan Rumah SEA Games. Bendera Indonesia yang seharusnya merah putih, tercetak putih merah.

Kesalahan cetak yang terjadi hanya pada Bendera Indonesia. Sementara itu, bendera 10 negara peserta SEA Games yang lainnya sudah tercetak dengan benar.

Menpora Imam Nahrawi dengan kesal memperlihatkannya di Twitter. Hal itu lantas menjadi viral yang mengundang kemarahan netizen Indonesia.

Baca juga : Tanggapan Komisi I DPR Terkait Insiden Bendera Indonesia Terbalik di Sea Games 2017

Penyelenggara SEA Games Malaysia (MASOC) menyesali insiden itu. Mereka akan menghadapi Menpora Imam Nahrawi untuk meminta maaf secara langsung.

Pernyataan Maaf Panitia SEA Games dan Menpora Malaysia Atas Insiden Bendera Indonesia Terbalik

Pernyataan Maaf Panitia SEA Games dan Menpora Malaysia Atas Insiden Bendera Indonesia Terbalik

“Kami ingin memohon maaf kepada Rakyat Indonesia atas kesalahan yang tidak disengaja dalam mencetak Bendera Indonesia dalam buku cenderamata tersebut,” tulis MASOC dalam pernyataannya.

“Panitia penyelenggara serta Menteri Pemuda dan Olahraga YB Brig Jen Khairy Jamaluddin akan membuat kinjungan hormat kepada Imam Nahrawi esok hari untuk sekali lagi meminta maaf,” sambungnya.

“Kesalahan ini amat disesali dan kami percaya hubungan erat diabtara dua negara ini akan lebih kuat dibawah semangan olahraga Asia Tenggara,” tambahnya.
(Muspri-www.harianindo.com)