Jakarta – Rumah produksi MNC Pictures tengah menggarap sebuah sinetron yang mengemas sebuah cerita penuh hikmah religius namun lucu. Sinetron tersebut berjudul Pura-Pura Haji. Sinetron yang baru saja tayang perdana pada hari minggu (03/09/2017) kemarin ini dinilai memiliki nilai edukatif yang tinggi.

Sinetron Terbaru Pura-pura Haji Mulai Tayang Perdana Minggu Ini

Para pemain sineetron Pura-Pura Naik Haji

Pasalnya hikmah cerita tersebut tidak hanya disajikan dalam bentuk sandiwara, melainkan juga dipaparkan secara jelas di depan para penonton sinetron. Penilaian tersebut diungkapkan oleh salah satu pemainnya sendiri, yaitu Angga Aldi Yunanda.

“Kalau dari inti crita kayak kebohongan satu bakal membuat kebohongan-kebohongan lain yang lebih besar,” kata Angga saat ditemui di Kawasan jati Asih, Bekasi, Minggu (03/09/2017).

Pemaparan Angga ini merupakan bersi sangat singkat dari keseluruhan ide utama cerita tersebut. Cerita dalam sinetron tersebut sebenarnya bermula dari rasa iri tokoh Jahal yang diperankan oleh Rahman Yacob yang toko emasnya kalah jauh dari toko emas sebelahnya yang jadi milik Haji Kosim yang diperankan oleh Dicky Chandra dimana Haji Kosim juga berperingai baik terhadap orang-orang sekitarnya.

Baca juga : Dokter Ganteng Ini Bakal Menjadi Lawan Main Prilly di Sinetron ?

Merasa status haji sebagai pembeda utama mereka, akhirnya Jahal memutuskan untuk naik haji bersama keluarganya, yaitu sang Istri Jannah yang diperankan oleh Santi Widihastuti dan Jihan anak mereka yang diperankan oleh Dea Annisa. Meski pada awalnya sempat tak setuju dengan ide orang tuanya, akhirnya Jihan harus menuruti perintah mereka.

Namun apa daya, usaha mereka naik haji harus gagal karena terjebak dalam penipuan sebuah agen travel dimana menggagalkan keberangkatan mereka ke Tanah Suci. Padahal keluarga Jahal sudah kepalang malu karena sudah terlanjur mengumumkan keberangkatannya kepada seluruh warga desa tempat tinggalnya di Cikuya.

Mereka terpaksa harus memalsukan status mereka dan menumpuk kebohongan demi kebohongan, termasuk berbohong ketika mengumumkan dirinya sudah sampai di Mekkah.
(Muspri-www.harianindo.com)