Jakarta – Konser musik digelar selama tiga hari oleh musisi lintas genre dan generasi. Konser tersebut akan digelar tepat pada tanggal 18-20 Oktober 2019, di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta. Kurang lebih terdapat 68 musisi, baik solois maupun band akan tampil dalam konser tiga hari berturut-turut tersebut.

Sandy Andarusman, drummer PAS Band, menyampaikan hal tersebut setelah puluhan musisi bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Senin (30/09/2019).

“Kami gelar semua dari para musisi untuk persatuan Indonesia. Karena kita tahu, Indonesia sekarang banyak gesekan, banyak perpecahan,” kata Sandy.

Di sisi lain, Sandy juga mengatakan bahwa musisi yang akan ambil bagian dalam konser ini berasal dari berbagai genre, seperti pop, rock, reggae, hip-hop, hingga dangdut.

Sandy beranggapan bahwa para musisi ingin mempersatukan masyarakat melalui pertunjukan musik.

“Pak Presiden men-support banget dan tidak ada bantuan satu peser pun dari Istana Negara untuk kelangsungan acara ini untuk musisi,” ujarnya.

Sandy berkeinginan agar Pak Jokowi turut hadir dalam konser musik tiga hari di Bumi Perkemahan Cibubur. (NRY-www.harianindo.com)