Jakarta – Setelah merelokasi beberapa daerah sekarang Ahok akan merelokasi warga Bukit Duri, Tebet Jakarta Selatan. Meskipun mendapatkan penolakan yang keras dari bebrapa warga, Ahok tetap akan merealisasikan programnya tersebut untuk merelokasi warga Bukit Durian yang berada di kwasan sungai Ciliwung.

Inilah Alasan Ahok Merelokasi Bukit Duri

Ahok juga mengatakan bahwa dirinya akan mengancam mereka dengan tindakan bahwa telah merusak lingkungan dengan reklamasi sungai Ciliwung yang mereka lakukan. Memang banyak warga yang mendirikan bangunan di bantran sungai Ciliwung tersebut sehingga terjadi penyempitan untuk Ciliwung. Hal itulah yang menjadi faktor terjadinya kebanjiran karena sungai Ciliwung mengalami penyempitan dan tidak dapat menampung debit air ketika pasang laut maupun ketika turun hujan deras.

“Kita paksa lah, orang mau kerja gini,” kata Ahok di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Rabu (13/7/2016).

“Kalau mereka menolak, saya akan gugat mereka sekarang. Mereka telah mereklamasi merusak lingkungan,” kata Ahok. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)