Jakarta – Akses Internet di Papua dan Papua Barat sempat diblokir beberapa waktu lalu. Saat ini sebagian akses internet di Papua dan Papua Barat sudah dibuka. Sebagian masyarakat sudah bisa menggunakan akses internet dengan normal. Plt. Kepala Biro Humas Kementerian Kominfo Ferdinandus Setu menyampaikan ke media:

Pertama, Sehubungan dengan situasi dan kondisi keamanan di sebagian besar wilayah Provinsi Papua dan Papua Barat sudah semakin kondusif, oleh karena itu Pemerintah secara bertahap terus melakukan pembukaan kembali layanan data internet. Pembukaan tersebut dilakukan secara bertahap, sejak hari Rabu (04/09/2019) hingga Senin (09/09/2019).

Kedua, dari 29 kabupaten/kota di wilayah Papua Barat, terdapat sebanyak 25 kabupaten yang sudah dibuka kembali blokir atas layanan data internet yakni: Kabupaten Keerom, Puncak Jaya, Puncak, Asmat, Boven Digoel, Mamberamo Raya, Mamberamo Tengah, Intan Jaya, Yalimo, Lanny Jaya, Mappi, Tolikara, Nduga, Supiori, Waropen, Merauke, Biak Numfor, Yapen, Sarmi, Paniai, Dogiyai, Deiyai, Pegunungan Bintang, Yahukimo, dan Nabire.

Ketiga, untuk sementara dari 13 kabupaten/kota di wilayah Provinsi Papua Barat, ada 11 kabupaten yang telah dibuka akses layanan data internet yakni: Kabupaten Fak Fak, Sorong Selatan, Raja Ampat, Teluk Bintuni, Teluk Wondama, Kaimana, Tambrauw, Maybrat, Manokwari Selatan, Pegunungan Arfak dan Kabupaten Sorong. (NRY-www.harianindo.com)