Home > Travel & Kuliner > Wisata > Pria Lulusan Ilmu Komputer Ini Membuktikan Bahwa Surga Itu Bernama Indonesia

Pria Lulusan Ilmu Komputer Ini Membuktikan Bahwa Surga Itu Bernama Indonesia

Jakarta – Ebbie Vebri Adrian, seorang lulusan ilmu komputer dan ilmu pemerintahan yang juga seorang wiraswasta dari Pagar Alam, Sumatera Selatan., rela meninggalkan zona nyamannya demi menampilkan ‘Surga’ Bernama Indonesia Dalam Buku.

Pria Lulusan Ilmu Komputer Ini Membuktikan Bahwa Surga Itu Bernama Indonesia

Selama 9 tahun Ebbie berkeliling Indonesia demi mewujudkan impiannya: ‘menyusuri surga bernama Indonesia‘.

Ebbie sangat menggemari membaca buku tentang alam negara ini. Namun, hal tersebut tidak membuatnya puas. Hal itu pun mengantarkannya untuk membuat keputusan melakukan petualangan besar. Menurutnya, buku-buku yang beredar, baru sekadar memajang sekumpulan foto bagus saja. Pun tentang buku wisata Indonesia yang dilihatnya, telah mengalami banyak perubahan. Hotel yang sudah tutup, tarif yang berbeda, informasi untuk mencapai suatu tempat yang mengharuskannya mendaki selama 3 hari ternyata sudah terdapat jalan mobil, atau tempat-tempat yang digambarkan sangat menarik namun kenyataannya ternyata biasa saja.

Ebbie juga menyayangkan, mengapa buku-buku yang beredar banyak buku buatan orang asing. Ia pun membulatkan tekad.

Langkah tersebut terbukti tidaklah mudah. Ia memulai segalanya dari nol. Ebbie adalah seorang pecinta alam Indonesia. Ebbie mengagumi Indonesia, tentang alam, flora, fauna, budaya, dan segala hal tentang kekayaan alam Indonesia.Misinya dimulai sejak tahun 2005. Usaha yang dilakukan untuk mengawalinya adalah dengan mempelajari dunia fotografi. Ia belajar tanpa melakukan kursus apa pun.

Enam bulan awal masa percobaannya, tak ada foto bagus yang berhasil dihasilkan. Namun Ebbie tak lantas menyerah. Ia terus tekun belajar.

Ketekunannya tersebut akhirnya mengantarkan pada gerbang untuk memulai perjalanan panjangnya. Mendokumentasikan Indonesia dalam sebuah buku! Sekira 2000 destinasi wisata ia jelajahi demi mengabadikan potongan keindahan dari Indonesia.

Tiga tahun pertama menjalannya misinya, Ebbie kehilangan seluruh tabungannya. Bahkan ia tak bisa menghitung lagi berapa biaya yang sudah dikeluarkan.

‘Yang jelas, milyaran rupiah. Selain untuk kebutuhan sehari-hari, saya harus sewa kapal, beli alat-alat, body kamera, dan lain-lain,’ ujarnya kepada awak media (Minggu, 17/1/2016).

Berikut rangkuman perjalanan Ebbie dalam sebuah video berdurasi enam menit:

(Yayan – www.harianindo.com)

x

Check Also

Patung Penebus Dosa Jadi Wisata Sejarah yang Diminati di Nias

Patung Penebus Dosa Jadi Wisata Sejarah yang Diminati di Nias

Nias – Sumatera Utara menyimpan berbagai keindahan alam. Bukan hanya wisata bahari saja, ada juga ...