Penerbangan Komersial Masih Ada di Bali Ketika KTT APEC Berlangsung

19/07/2013
(Ikuti Kami Di Twitter @harianindo)

Bandara Udara Ngurah Rai Bali

Bandara Udara Ngurah Rai Bali

Denpasar – KTT APEC yang akan berlangsung di Bali nanti, nampaknya akan menjadi ajang penting bagi Indonesia. Dimana ada sekitar 21 kepala Negara dan juga ada banyak delegasi yang ditugaskan dari berbagai Negara untuk hadir dalam KTT APEC. Mengingat hal tersebut penting adanya untuk memberikan keamanan yang khusus di daerah bali, namun pihak Bandara Ngurah Rai tetap memastikan akan melayani penerbangan komersial.

Hal ini dikemukakan oleh pihak Angkasa Pura I dimana dalam penyelenggaraan KTT APEC yang dijadwalkan pada tanggal 5-9 Oktober nanti tidak akan ada penutupan penerbangan. Dalam keterangan resminya kepada wartawan, Jumat (19/7/2013), Sherly Yunita selaku Humas Angkasa Pura I Ngurah Rai mengungkapkan bahwa penutupan total bandara terkait beberapa kepala negara yang datang, sifatnya hanya sementara.

Dimana nantinya akan diberlakukan sistem buka tutup. Berdasarkan penuturan Sherly, bahwa penutupan bandara akan dilakukan secara parsial. Dimana nantinya akan memperhatikan adanya waktu kedatangan dan juga keberangkatan dari maskapai penerbangan asing yang datang ke Bandara Ngurah Rai.

Dengan adanya KTT APEC memang diakui oleh Sherly akan ada pengamanan khusus bahkan lebih ditingkatkan. Hal ini tidak lain bertujuan untuk menjaga kelancaran KTT APEC dan keselamatan dari para kepala Negara yang ditugaskan untuk ikut dalam KTT APEC.

Terkait sistem buka tutup bandara Ngurah Rai, pihak Angkasa Pura I saat ini telah menyampaikan pengumuman kepada sejumlah maskapai penerbangan baik dalam ataupun luar negeri jauh-jauh hari sebelum terselenggaranya KTT APEC. Sehingga nantinya maskapai dapat menyesuaikan jadwal penerbangan yang akan datang ke Bali ataupun yang akan berangkat dari Bali. (Rani Soraya – www.harianindo.com)

advertisement

Comments are closed

advertisement

Photo Gallery

Tweet
Close
Please support the site
By clicking any of these buttons you help our site to get better
Follow Me