Home > Ragam Berita > Nasional > Korban Gempa Aceh Jumlahnya Telah Menyentuh 101 Orang

Korban Gempa Aceh Jumlahnya Telah Menyentuh 101 Orang

Aceh – Provinsi Aceh diguncang gempa bumi dengan kekuatan 6,4 skala richter (SR), pada Rabu 7 Desember 2016.

Korban Gempa Aceh Jumlahnya Telah Menyentuh 101 Orang

Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho mengatakan, sampai dengan hari keempat pasca gempa tersebut korban jiwa meninggal sudah mencapai 101 orang. Mereka terdiri 96 orang di Kabupaten Pidie Jaya, dua di Kabupaten Bireuen, dan tiga di Kabupaten Pidie.

”Jadi itu jumlah sementara korban meninggal,”ujar Sutopo di Kantor BNPB, Jalan Raya, Pramuka, Jakarta, Sabtu (10/12/2016).

Pria kelahiran Boyolali, Jawa Tengah tersebut menambahkan jumlah korban luka-luka di Kabupaten Pidie Jaya sebanyak 589 orang yang terdiri dari 17 orang luka berat dan 462 orang luka ringan.

Baca juga: Terkait Kasus Rohingya, Habib Rizieq Sindir PM Malaysia

Sementara itu, di Kabupaten Bireuen, jumlah korban luka mencapai 267. Perinciannya, 12 orang luka berat dan 256 luka ringan. Sedangkan di Kabupaten Pidie berjumlah 857 orang mengalami luka-luka, yang terdiri dari 139 orang luka berat, 718 luka ringan.

”Jadi total yang luka-luka sebanyak 1713,” katanya. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Mantan Kader Demokrat Minta Agus Jelaskan Asal Usul Hartanya

Mantan Kader Demokrat Minta Agus Jelaskan Asal Usul Hartanya

Jakarta – Harta kekayaan milik kandidat Gubernur DKI Agus Harimurti Yudhoyono terus menggulirkan pertanyaan. Penyebabnya, ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis