Home > Gaya Hidup > Ternyata Secangkir Teh Panas Setiap Hari Menurunkan Risiko Terkena Glukoma

Ternyata Secangkir Teh Panas Setiap Hari Menurunkan Risiko Terkena Glukoma

Jakarta – Sebuah penelitian terbaru yang telah dipublikasikan dalam British Journal of Ophthalmology mengungkapkan, mengkonsumsi segelas teh panas setiap hari mampu menurunkan risiko seseorang terkena glukoma.

Ternyata Secangkir Teh Panas Setiap Hari Menurunkan Risiko Terkena Glukoma

Glukoma sendiri merupakan penyebab utama kebutaan dimana terjadi tekanan pada mata akibat cairan yang menumpuk.

Hingga saat ini, glukoma telah mempengaruhi 57,5 juta penduduk di seluruh dunia, dan diperkirakan akan terus meningkat pada 2020 hingga mencapai 65,5 juta penderita.

Penelitian yang dilakukan University of California ini membandingkan kemungkinan terjadinya glukoma bagi responden yang mengkonsumsi teh panas setiap harinya dan responden yang tidak.

Dari perbandingan tersebut didapatkan, responden yang mengkonsumsi teh panas setiap harinya lebih kecil risiko terkena glukoma.
“Ini menjadi temuan yang menunjukkan bahwa perubahan gaya hidup dapat membantu mencegah kehilangan penglihatan akibat glukoma,” kata penulis studi utama penelitian, Anne Coleman.

Peneliti menemukan, mereka yang rutin mengkonsumsi teh panas, 74 persen lebih rendah risikonya terkena glukoma.

Teh memang dikenal mengandung antioksidan, anti-inflamasi dan neuroprotektif, yang berpengaruh positif menghindarkan seseorang dari penyakit serius seperti jantung, diabetes, atau kanker.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

x

Check Also

Begini Cara Mencegah Agar Tidak Tertular Difteri

Begini Cara Mencegah Agar Tidak Tertular Difteri

Jakarta – Penyebaran penyakit difteri di Indonesia pada tahun 2017 ini cukup memprihatinkan. Dari data ...