Home > Gaya Hidup > Ternyata Ini Kunci Sukses Menurunkan Berat Badan

Ternyata Ini Kunci Sukses Menurunkan Berat Badan

Jakarta – Menurunkan berat badan tidak hanya bergantung pada pola makan dan olahraga, namun juga dipengaruhi oleh pola istirahat setiap harinya.

Ternyata Ini Kunci Sukses Menurunkan Berat Badan

Seseorang yang memiliki pola istirahat yang teratur setiap harinya akan lebih mudah menurunkan berat badan dibandingkan mereka yang sering tidur larut malam atau begadang.

Sebuah penelitian terbaru yang melibatkan 1.000 responden mengungkapkan, 74 persen responden yang tidur nyenyak merasa lebih mudah untuk menurunkan berat badan.

Menurut peneliti, lamanya tidur yang paling ideal agar lebih mudah menurunkan berat badan yakni 7,5 hingga 8 jam sehari.

“Waktu terbaik untuk tidur adalah pukul 10 malam,” ujar peneliti.

Mereka yang memiliki waktu tidur kurang dari tujuh jam lebih rentan untuk memiliki pola makan yang berlebihan dan cenderung mengkonsumsi alkohol.

Sepertiga dari mereka yang suka begadang mengaku berat badan mereka cenderung meningkat karena memiliki lebih banyak waktu untuk makan. Sedangkan dua pertiga sisanya mengaku ngemil di sela-sela waktu makan.

“Penelitian baru ini menunjukkan bahwa kunci sukses diet adalah disiplin dan rutin, tak hanya saat makan, tapi juga untuk mendapatkan tidur teratur,” pungkas Lee Smith, salah seorang peneliti.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

x

Check Also

BPOM Minta Masyarakat Menunggu Klarifikasi Terkait Penggunaan Albothyl

BPOM Minta Masyarakat Menunggu Klarifikasi Terkait Penggunaan Albothyl

Jakarta – Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) meminta kepada seluruh masyarakat untuk berhenti menggunakan ...