Home > Travel & Kuliner > Kuliner > Resep Bolu Mini Isi Sosis, Camilan Anak yang Sangat Lezat

Resep Bolu Mini Isi Sosis, Camilan Anak yang Sangat Lezat

Jakarta – Membuat camilan sendiri untuk anak-anak, akan jauh lebih sehat dan hemat daripada membeli di toko kue. Salah satu camilan mini yang enak dan mudah dimakan oleh anak-anak adalah bolu mini.

Resep Bolu Mini Isi Sosis, Camilan Anak yang Sangat Lezat

Berikut ini resep dan cara membuatnya. Selamat mencoba.

Bahan:

1/2 cangkir butter tawar, lelehkan
1/2 cangkir gula pasir
2 butir telur
1 cangkir buttermilk (cara membuat buttermilk: campurkan 2-3 tetes sari jeruk lemon ke dalam secangkir susu. Diamkan semalam)
1/2 sendok teh baking soda
1 cangkir tepung terigu all purpose
1/2 sendok teh garam
10 sosis sapi, potong-potong seukuran 1 cm
1 cangkir tepung jagung

Cara Membuat:
1. Kocok butter dan gula hingga tercampur rata. Masukkan telur, aduk. Tambahkan buttermilk dan kocok lagi hingga tercampur rata.
2. Di mangkok yang lain, masukkan baking soda, tepung jagung, tepung all purpose dan garam. Aduk-aduk hingga rata.
3. Campurkan bahan kering dan bahan basah menjadi satu.
4. Siapkan cetakan muffin, lapisi dengan mentega atau minyak. Takar adonan sebanyak 1 sendok teh pada tiap lubang cetakan muffin. Letakkan sosis sapi di tengah-tengah adonan.
5. Panggang selama 8 hingga 12 menit pada suhu 190 derajat Celcius atau hingga kue mata berwarna kuning keemasan.
6. Dinginkan dahulu 5 menit sebelum disajikan.
(Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Resep Urap Sayuran Bumbu Kelapa Pedas dan Gurih

Resep Urap Sayuran Bumbu Kelapa Pedas dan Gurih

Jakarta – Apabila Anda bosan dengan sayuran yang dimasak dengan cara dimasak bening atau tumis, ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis