Home > Ragam Berita > Internasional > Siapa Pemenangnya Bila AS dan Korea Utara Perang? Ini Kata Menlu China

Siapa Pemenangnya Bila AS dan Korea Utara Perang? Ini Kata Menlu China

Beijing – Pemerintah China akan mendukung apapun upaya untuk dialog antara Amerika Serikat (AS) dan Korea Utara agar keduanya menahan diri agar perang tidak terjadi di Semenanjung Korea.

Siapa Pemenangnya Bila AS dan Korea Utara Perang? Ini Kata Menlu China

Menurut Menteri Luar Negeri China Wang Yi upaya tersebut dilakukan karena mereka memahami bahwa bila AS dan Korea Utara berperang maka tidak akan ada yang menang dan akan menyeret China pada konflik itu.

“Jika perang benar-benar terjadi, hasilnya adalah kekalahan di kedua pihak. Tak akan ada pemenang dalam perang ini,” ujar Wang saat jumpa pers bersama Menlu Perancis Jean-Marc Ayrault, Jumat (14/4/2017).

“Sehingga kami menyerukan kepada semua pihak agar menghentikan provokasi dan saling ancam serta mencegah kondisi menjadi tak terkendali,” tegas Wang.

Dalam upaya untuk mendinginkan suasana, China juga telah meminta Korea Utara untuk menunda uji coba nuklir dan rudalnya dengan imbalan penghentian latihan militar gabungan AS dan Korea Selatan pada bulan lalu.

Seperti diketahui, pada Jumat (14/4/2017) pagi Wakil Menlu Korea Utara Han Song Ryol mengatakan akan terus membangun persenjataan nuklirnya bila nanti mereka berhadapan dengan AS.

“Kami akan membangun kualitas dan kuantitasnya. Kami sudah siap perang jika Presiden Donald Trump menginginkannya,” ujar Han.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

x

Check Also

Hebat! Meski Dikeroyok, Anggota Kopassus Ini Bikin 7 Pemuda Mabuk Lari dan 1 Orang Pingsan

Hebat! Meski Dikeroyok, Anggota Kopassus Ini Bikin 7 Pemuda Mabuk Lari dan 1 Orang Pingsan

Jakarta – Seorang anggota Kopassus dari Satuan 81 / Penanggulangan Teror yang bernama Sertu Wahyu ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis