Home > Ragam Berita > Nasional > Disediakan Kediaman Dinas, Pasha Ungu Kontrak Rumah Di Kawasan Elit

Disediakan Kediaman Dinas, Pasha Ungu Kontrak Rumah Di Kawasan Elit

Palu – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palu mendesak pemerintah setempat agar tidak membiayai kontrakan hunian elite Wakil Wali Kota Palu, Sulawesi Tengah, Sigit Punomo Said (Pasha Ungu) dengan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) kota tersebut.

Disediakan Kediaman Dinas, Pasha Ungu Kontrak Rumah Di Kawasan Elit

Sigit Purnomo Said (Pasha) dan Keluarga

Ridwan H Basatu selaku Anggota Komisi II Bidang Ekonomi dan Keuangan DPRD Kota Palu menyatakan di Palu, Rabu (11/1/2017), Pemerintah Kota Palu telah memfasilitasi rumah dinas Wakil Wali Kota Sigit Purnomo Said, di Jalan Balai Kota Selatan, sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku.

“Pemerintah Kota Palu jangan membayar kontrakan pribadi Sigit Purnomo Said yang saat ini menjabat sebagai Wakil Wali Kota Palu, di kompleks hunian elit Citra Land di kelurahan Tondo Kecamatan Mantikulore,” desak Ridwan H. Basatu.

Oleh karenanya, Ridwan menambahkan, kontrakan pribadi Sigit Purnomo Said atau Pasha di kompleks hunian elit Citra Land, tidak boleh dibebankan atau dibayar lewat APBD Kota Palu, karena dapat menjadi masalah dalam penggunaan anggaran daerah.

Politisi asal Partai Hanura tersebut mengakui bahwa saat rapat asistensi anggaran di DPRD, awalnya bagian rumah tangga dan umum di Sekretariat Pemkot Palu enggan mengakui bahwa APBD digunakan untuk membayar kontrakan hunian elit Sigit Purnomo Said.

Bagian umum dan rumah tangga Pemkot Palu, urai dia, mengakui adanya penggunaan APBD untuk pembayaran hunian elit tersebut, setelah DPRD menelusuri, mengkaji dan evaluasi secara seksama adanya dugaan penggunaan APBD.

Baca juga: DPRD Kota Palu Minta Tak Gunakan APBD Untuk Membayar Kontrakan Pasha Ungu di Hunian Elit

“Kami pernah di panggil atau diundang makan oleh bagian umum dan rumah tangga Setda Pemkot Palu atas hal itu, namun kami menolak. Mereka telah membohongi kami karena awalnya tidak mengakui adanya penggunaan APBD,” terangnya. (Yayan – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Ira Koeno Sebut Pasangan Cagub dan Cawagub DKI Kurang Menggigit

Ira Koesno Sebut Pasangan Cagub dan Cawagub DKI Kurang Menggigit

Jakarta – Bertindak sebagai moderator pada acara Debat Cagub-Cawagub DKI 2017, Jumat (13/1/2017) kemarin, Ira ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis